Monumen Peringatan di Ville Haute | Expedia

whereintheworldisjames – Luksemburg adalah negara kecil namun indah di Eropa barat laut yang sering sekali diabaikan oleh mereka yang ingin mengunjungi benua tersebut. Negara ini dengan ibu kota dengan nama yang sama, merupakan rumah bagi arsitektur bersejarah yang menawan, dengan sungai dan fauna yang menghasilkan foto-foto indah. berbatasan dengan jerman, Prsncis, dan Belgia menjadikan Luksemburg negara  yang sempurna untuk dikunjungi atau bahkan ditinggali saat menjelajahi Eropa. Daya tarik terbaik yang dapat anda kunjungi di negara yang indah ini adalah situs-situs bersejarahnya, karena Luksemburg penuh dengan situs-situs bersejarah. Hal ini menjadikan negara ini sebagai tempat liburan yang sempurna bagi para penggemar sejarah dan penikmat arsitektur bergaya Gotik dan Renaisans. Berikut beberapa tempat wisata yang wajib kamu kunjungi ketika berlibur ke Luksemburg.

Kastil Bourscheid

Kastil Bourscheid Luxembourg - Foto gratis di Pixabay - Pixabay

Kastil terbesar di Luksemburg adalah Kastil Bouscheid, bangunan Gotik megah yang terletak di atas gunung dan menawarkan pemandangan lembah berkabut yang indah. Bangunan ini benar-benar di peruntukan semua orang karena bukan hanya mereka yang memiliki minat arsitektur atau sejarah dapat mengagumi bangunan itu sendiri, tetapi mereka yang lebih menyekai alam dapat menghargai pemandangan pegunungan dan lingkungan yang menenagkan yang disediakan oleh lokasi yang agak terisolasi dan ekosistem di sekitarnya. Seolah-olah kastil tersebut tiak cukup cantik di siang hari, pada malam hari dinding-dindingnya menyala, menciptakan pengalaman fantastis yang surealis bagi siapa pun yang mampu melihatnya.

Tembok Corniche, Kota Luksemburg

Tur dan Kegiatan terlaris yang Dapat Dilakukan di Luksemburg 2024 -  Pembatalan GRATIS | GetYourGuide

Tembok Corniche yang spektakuler di KOta Luksemburg dijuluki sebagai ‘balkon terindah di Eropa’ Menjulang tinggi di atas kota tua di lembah sungai di bawahnya, di sinilah anda akan menemukan Gerbang Grund yang besar yang dibangun pada tahun 1632. Bentengnya memperlihatkan beberapa rumah dan tempat perlindungan bangsawan, serta biara kuno Dominikan dan gereja St. Michael 987 M. Di pinggiran Grund sendiri terdapat sekolompok besar bangunan dengan gereja dan Biara Neumunster kono. Tempat ini terkenal dengan biara Limogas abad ke-17, sebuah organ yang berasal dari tahun 1720, dan ‘perawan hitam’ abad ke-14. Bangunan-bangunan yang berdekatan merupakan bagian dari Hospice St. Jean kono, yang didirikan oleh Kaisar Henri VII, pangeran Luksemburg, pada tahun 1309.

Ardennes Luksemburg

Kunjungi Luxembourg Ardennes: Terbaik di Luxembourg Ardennes, Travel  Luksemburg 2024 | Expedia Tourism

berbeda dengan lanskap yang agak datar di sekitar kota Luksemburg, Ardennes adalah tempat anda akan menemukan dataran tinggi berhutan, tebing terjal, bukit berhutan, dan lembah tersembunyi, serta pemandangan yang tak terhitung jumlahnya. Wilayah yang indah ini, yang terkenal sebagai tempat Hitler melancarkan kampanye besar terakhirnya di Perang Dunia II, memiliki banyak kastil, benteng, dan pertanian berbenteng yang menjulang dari puncak bukit. Salah satu kota tercantik, Wiltz, terdiri dari kota atas dan kota .bawah dan terkenal dengan teater terbuka dan festival musiknya. Ada juga Museum Pertempuran Bulge di Kastil Wiltz. Museum bertema Perang Dunia II lainnya yang terkenal di Ardennes adalah Museum dan monumen Jenderal patton di Ettelbruck. Desa Clervaux yang unik juga patut dikunjungi. Meskipun desa ini terlatak di tengah lembah yang dalam dan sempit di sepi sungai Clerve, Terdapat Biara Benediktin St. Maurice dan St, Maur. Dikenal juga sebagai Biara Clervaux, biara ini dibangun pada tahun 1910 dengan gaya Romanesque-Burgundia dan mendominasi lembah. Pengunjung di sini dapat menikmati pameran yang berkaitan dengan kehidupan biara, serta misa Gregorian. Salah datu tempat yang sangat sering di kunjungi oleh wisatawan.

By admin